Detail Cantuman Kembali
PENGARUH KONSENTRASI CARBOXY METHYL CELULOSE (CMC) DAN KONSENTRASI MONO-DIASILGLISEROL (MDAG) TERHADAP KARAKTERISTIK NON-DAIRY CREMAMER BUBUK
INTISARI
Telah dilakukan penelitian tentang pembuatan Non Dairy Creamer bubuk dengan variasi konsentrasi CMC dan konsentrasi MDAG dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh konsentrasi CMC dan konsentrasi MDAG terhadap sifat fisik, sifat kimia, dan organoleptik dari Non Dairy Creamer bubuk yang dihasilkan, sehingga disukai oleh konsumen.
Rancangan percobaan yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri dari dua (2) faktor. Faktor pertama adalah konsentrasi CMC (A) dengan tiga (3) taraf, yaitu: (A1) 1,5%; (A2) 3%; (A3) 4,5%. Faktor kedua adalah konsentrasi MDAG (B) dengan tiga (3) taraf, yaitu: (B1) 1,5%; (B2) 3%; (B3) 4,5%.
Konsentrasi CMC berpengaruh nyata terhadap kadar abu, asam lemak bebas, waktu larut dan uji kesukaan warna sebelum penambahan kopi. Namun tidak berpengaruh nyata terhadap kadar air, kadar lemak, bulk density, kelarutan, uji kesukaan aroma non dairy creamer bubuk, rasa non dairy creamer bubuk, kenampakan non dairy creamer bubuk, uji aroma kopi dengan penambahan non dairy creamer bubuk, warna kopi dengan penambahan non dairy creamer bubuk, rasa kopi dengan penambahan non dairy creamer bubuk dan kestabilan kopi dengan penambahan non dairy creamer bubuk.
Konsentrasi MDAG berpengaruh nyata terhadap asam lemak bebas dan kadar lemak. Namun tidak berpengaruh nyata terhadap kadar air, kadar abu, bulk density, waktu larut, kelarutan, uji kesukaan aroma non dairy creamer bubuk, warna non dairy creamer bubuk, rasa non dairy creamer bubuk, kenampakan non dairy creamer bubuk, uji aroma kopi dengan penambahan non dairy creamer bubuk, warna kopi dengan penambahan non dairy creamer bubuk, rasa kopi dengan penambahan non dairy creamer bubuk dan kestabilan kopi dengan penambahan non dairy creamer bubuk.
Berdasarkan uji kesukaan organoleptik secara keseluruhan non dairy creamer yang paling disukai dibuat dengan konsentrasi CMC yaitu terdapat pada factor A2 dengan penambahan CMC 3% dan konsentrasi MDAG yaitu terdapat pada factor B1 dengan penambahan MDAG 1,5%.
Kata kunci : Non Dairy Creamer bubuk, CMC, MDAG
LOADING LIST...
Ngatirah, S.P., M.P. (P) - Personal Name
Ir. Sunardi, M.Si - Personal Name
Wahyu Rahmanda - Personal Name
Ir. Sunardi, M.Si - Personal Name
Wahyu Rahmanda - Personal Name
NONE
Text
INSTIPER
2023
yogyakarta
LOADING LIST...