Ir. Sunardi (P); " />
Detail Cantuman Kembali

XML

PENGARUH SUBSTITUSI MARGARIN DENGAN RPO SERTA LAMA WAKTU PROOFING TERHADAP KARAKTERISTIK ROTI MANIS


Penelitian ini tentang pembuatan Roti manis dengan substitusi dari margarine dan RPO serta pengaruh lama waktu Proofing yang bertujuan untuk Mempelajari pengaruh substitusi margarine dengan RPO dan waktu proofing terhadap karakteristik roti manis dan Mengetahui persentase substitusi margarine dengan RPO dan lama waktu proofing pada pembuatan roti manis yang paling disukai oleh panelis. rancangan petak terbagi, dengan petak utama adalah Variasi substitute margarine dan RPO, sedangkan petak bagian adalah Lama Waktu Proofing. Petak utama adalah variasi substitute Margarine dan RPO, terdiri atas 3 taraf, yaitu P1 = (30% :70%), P2 = (50%:50%), dan P3 = (70%:30%). Petak bagian adalah Lama waktu Proofing, terdiri atas 3 taraf, yaitu: M1 = 40 Menit, M2 = 50 menit, M3 = 60 Menit. Analisa yang dilakukan yaitu Asam lemak bebas, aktivitas antioksidan, kadar air, kadar abu, betakaroten, serta Uji kesukaan Organoleptik(Warna, Rasa, Aroma, dan Tekstur).
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa substitusi margarine dengan RPO berpengaruh nyata terhadap analsis Asam lemak bebas, uji organoleptik warna, rasa, aroma, dan tekstur tetapi tidak berpengaruh nyata terhadap analsis kadar air, kadar abu, aktivitas antioksdian, dan betakaroten. Lama waktu proofing tidak berpengaruh nyata terhadap analsisis kimia (kadar air, kadar abu, aktivitas antioksidan, asam lemak bebas, dan betakaroten), dan tidak berpengaruh nyata terhadap uji kesukaan organoleptik (warna, rasa, aroma, dan tekstur). Berdasarkan uji kesukaan organoleptik, yang mempunyai nilai rata – rata paling tinggi perlakuan dan yang paling disukai oleh panelis yaitu perlakuan M3P2 (lama waktu proofing 60 menit ) dan (variasi substitute Margarine dan RPO 50% :50%) dengan nilai rata – rata 4,90 (Agak suka).

LOADING LIST...
pratamadhian08199705@gmail.com
Ir. Sunardi (P) - Personal Name
Reza Widyasaputra S.TP M.Si - Personal Name
DHIAN PRATAMA ANGGARA PUTRA - Personal Name
082243865247
NONE
Text
Indonesia
INSTIPER
2023
yogyakarta
LOADING LIST...