Detail Cantuman Kembali
KAJIAN PEMANASAN BUAH SAWIT TERHADAP KARAKTERISTIK MINYAK SAWIT
Proses pemanasan pada buah sawit dalam pengolahan minyak sawit kasar dapat mempengaruhi sifat produk yang dihasilkan. Telah dilakukan penelitian mengenai pengaruh jenis pemanasan dan lama waktu pemanasan terhadap karakteristik minyak sawit yang dihasilkan. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pengaruh metode pemanasan dan pengaruh waktu pemanasan buah sawit terhadap sifat minyak sawit yang dihasilkan.
Rancangan penelitian yang digunakan adalah rancangan blok lengkap dua faktor. Faktor pertama yaitu jenis pemanasan A1 = menggunakan oven, A2 = mengunakan autoclaf , dan faktor kedua lama waktu pemanasan B1 = 75 menit B2 = 90 menit B3 = 105 menit B4 = 120 menit. Analisis yang dilakukan yaitu kadar air mesokarp, kadar lemak mesokarp, potensi rendemen, asam lemak bebas (ALB), kadar air minyak, deterioration of bleach index (DOBI), kadar karoten, kadar kotoran, dan angka peroksida.
Hasil penelitian ini menunjukkan pengaruh jenis pemanasan menggunakan oven dan menggunakan autoklaf pada berpengaruh terhadap kadar asam lemak bebas minyak sawit, kadar air mesokarp, DOBI, kadar lemak, potensi rendemen, dan angka peroksida akan tetapi tidak berpengaruh nyata terhadap kadar air minyak, kadar kotoran, dan kadar karoten minyak sawit. Pengaruh lama waktu pemanasan berpengaruh terhadap kadar ALB minyak sawit, kadar lemak, potensi rendemen, DOBI, dan angka peroksida, akan tetapi tidak berpengaruh terhadap kadar air minyak, kadar air mesokarp, kadar kotoran, dan kadar karoten minyak sawit. Berdasarkan kualitas minyak sawit dan pengamatan maka perlakuan yang terbaik adalah jenis pemanasan menggunakan autoklaf dengan lama waktu pemanasan 75 menit dengan hasil kadar air mesokarp sebesar 14,30 %, kadar lemak mesokarp sebesar 38,35 %, potensi rendemen sebesar 36,58 %, kadar asam lemak bebas sebesar 8,40 %, kadar air minyak sebesar 2,01 %, DOBI sebesar 3,33 % , kadar karoten sebesar 494,51 ppm, kadar kotoran sebesar 2,38 % dan angka peroksida sebesar 2,47 meq/kg.
Kata kunci : jenis pemanasan, waktu pemanasan, minyak sawit
LOADING LIST...
rahmanto4567@gmail.com
Reza Widyasaputra S.TP M.Si - Personal Name
Rahmanto - Personal Name
Dr. Ir Adi Ruswanto,M.P (P) - Personal Name
Rahmanto - Personal Name
Dr. Ir Adi Ruswanto,M.P (P) - Personal Name
081226365416
NONE
Text
INSTIPER
2022
yogyakarta
LOADING LIST...