Detail Cantuman Kembali
KAJIAN BEBERAPA JENIS TANAMAN SEBAGAI INANG MUSUH ALAMI TERHADAP SERANGAN ULAT API DI PERKEBUNAN KELAPASAWIT
Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji beberapa jenis tanaman yang bermanfaat sebagai inang musuh alami untuk mengendalikan ulat api. Penelitian ini dilakukan pada bulan februari sampai bulan maret tahun 2018 di Nenggala Estate, Desa Sam-Sam, Kecamatan Kandis, Kabupaten Siak, Propinsi Riau. Metode penelitian yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) satu faktor yaitu jenis tanaman yang selama ini digunakan sebagai inang musuh alami hama yaitu Antigonon leptopus, Turnera ulmifolia, Cassia tora, Cassia cobanensis, dan kombinasi Antigonon leptopus dan Turnera ulmifolia. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dengan pengamatan langsung jumlah dan jenis musuh alami pada tanaman inang serta data skunder berupa data sensus UPDKS. Hasil penelitian menunjukan bahwa perlakuan tanaman inang kombinasi Antigonon leptopus dan Turnera ulmifolia memberikan jumlah musuh alami yang terbanyak sebesar 1.175 ekor yang terdiri dari 3 jenis musuh alami yaitu Sycanus leucomesus, Spinaria spinator dan Brachymeria lasus serta jumlah ulat api yang sedikit yaitu 103 ekor.
LOADING LIST...
jovinleba@gmail.com
Idum Satya Santi SP., MP (P) - Personal Name
YOHANES OKTAVIANUS NULU - Personal Name
Hangger Gahara Mawandha,SP. M.Sc. - Personal Name
YOHANES OKTAVIANUS NULU - Personal Name
Hangger Gahara Mawandha,SP. M.Sc. - Personal Name
NONE
Text
Indonesia
INSTIPER
2018
yogyakarta
LOADING LIST...