Detail Cantuman Kembali
PENGARUH MACAM DAN PERBANDINGAN VOLUME PUPUK KANDANG TERHADAP PERTUMBUHAN LCC Mucuna bracteata PADA TANAH LATOSOL
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh serta interaksi macam dan perbandingan volume pupuk kandang terhadap pertumbuhan LCC Mucuna bracteata pada tanah latosol yang telah dilakukan di KP2 INSTIPER, Desa Maguwoharjo, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman, Yogyakarta dan Laboratorium Central, Institut Pertanian STIPER Yogyakarta pada tanggal 20 April 2021 sampai 30 Juni 2021. Penelitian ini menggunakan metode rancangan acak lengkap (RAL) atau Completely Randomized Design (CRD) yang terdiri dari dua faktor. Faktor pertama adalah macam pupuk kandang yang terdiri dari 3 aras, yaitu pupuk kandang sapi, ayam dan kambing. Faktor kedua adalah perbandingan volume tanah latosol dengan pupuk kendang yang terdiri dari 3 aras yaitu 1;1, 2;1, 1;2 dan ditambah dengan perlakuan kontrol yaitu tanah latosol tanpa pupuk kandang dengan ulangan sebanyak 10 kali. Data hasil penelitian dianalisis dengan sidik ragam (Analysis of Variance) pada jenjang nyata 5 %. Perlakuaan yang berpengaruh nyata diuji lanjut dengan Duncan Multiple Range Test (DMRT) jenjang nyata 5 %. Hasil analisis menunjukkan bahwa perlakuan macam pupuk kandang dan perbandingan volume tanah latosol dengan pupuk kandang tidak terdapat interaksi nyata pada parameter pertumbuhan tanaman yang meliputi panjang tunas, jumlah daun, jumlah tunas, berat segar atas, berat kering atas, panjang akar, berat segar akar dan berat kering akar tanaman Mucuna brateata. Macam pupuk kandang dan perbandingan volume memberian pengaruh yang sama pada semua parameter pertumbuhan LCC Mucuna bracteata.
LOADING LIST...
kurniaekawati815@gmail.com
Ir. Neny Andayani, MP (P) - Personal Name
Ir. W. Dyah Ully Parwati, MP. - Personal Name
Kurnia Eka Wati - Personal Name
Ir. W. Dyah Ully Parwati, MP. - Personal Name
Kurnia Eka Wati - Personal Name
081228951097
NONE
Text
Indonesia
INSTIPER
2023
Yogyajarta
LOADING LIST...