Ir. Neny Andayani, MP. (P); " />
Detail Cantuman Kembali

XML

PENGARUH DOSIS PUPUK P TERHAHDAP PERTUMBUHAN BIBIT TURNERA SUBULATA PADA JENIS TANAH YANG BERBEDA


Penelitian ini untuk mengetahui pengaruh jenis tanah dan dosis pupuk P terhadap pertumbuhan tanaman Turnera subulata. Penelitian ini dilaksanakan dari bulan April s/d Juli 2023. Penelitian dengan menggunakan pola faktorial yang terdiri dari dua faktor yaitu faktor pertama adalah dosis pupuk TSP, terdiri 4 aras yaitu Kontrol, 1 g/polybag, 2 g/polybag, 3 g/polybag. Faktor kedua yaitu jenis tanah Latosol dan Regosol. Setiap perlakuan diulang 10 kali sehingga jumlah tanaman sebanyak 80 tanaman. Hasil menunjukkan perlakuan dosis pupuk 3 g dengan tanah regosol memberikan hasil terbaik pada parameter jumlah daun, panjang akar, berat segar akar, berat kering akar, dan volume akar dibandingkan perlakuan dosis 3 g pada tanah latosol, pupuk P dengan dosis 1 g, 2 g, maupun 3 g memberikan pengaruh yang sama terhadap umur mulai berbunga tanaman, berat segar tunas, berat kering tunas dan jumlah bunga pada Turnera subulata, dan Jenis tanah regosol dan latosol memberikan pengaruh yang sama terhadap tinggi tanaman, jumlah stek mati, jumlah stek hidup, berat segar tunas, berat kering tunas dan jumlah bunga pada pertumbuhan tumbuhan Turnera subulata.

Kata kunci: Latosol, Pupuk P, Regosol, Turnera subulata

LOADING LIST...
yogagirivirgiawan33@gmail.com
082213027786
NONE
Text
Indonesia
INSTIPER
2023
Yogyakarta.
LOADING LIST...