Ir. Sugeng Wahyudiono, MP; " />
Detail Cantuman Kembali

XML

TAKSIRAN BIOMASSA DAN CADANGAN KARBON PADA BERBAGAI UMUR TEGAKAN JATI UNGGUL NUSANTARA DI BDH PALIYAN, KPH YOGYAKARTA


Kemampuan hutan dalam menyerap karbon, penting untuk diketahui dalam
kaitannya dengan mitigasi perubahan iklim. Kemampuan menyerap karbon
ditentukan oleh biomasa tegakannya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui
jumlah total biomasa dan cadangan karbon tegakan Jati Unggul Nusantara umur 3, 5
dan 7 tahun di BDH Paliyan. Pengambilan sampel dilakukan dengan metode
systematic sampling with random start. Sejumlah 5 plot diambil pada petak yang
mewakili masing-masing umur. Tinggi total dan diameter setinggi dada diukur pada
semua pohon dalam plot. Penaksiran biomasa menggunakan persamaan alometrik
yang bersumber dari Hairiah et.al, (1999), Aminuddin (2008) dan menggunakan
Metode BEF. Estimasi biomasa pada tegakan JUN umur 3 tahun menurut persamaan
Hairiah (1999), Aminuddin (2008) dan Metode BEF berturut-turut adalah 10,35
ton/ha; 20,71 ton/ha; dan 11,80 ton/ha, kemudian pada umur 5 tahun adalah 34,57
ton/ha; 44,33 ton/ha; dan 39,66 ton/ha, dan pada umur 7 tahun adalah 122,33 ton/ha;
126,74 ton/ha; dan 139,58 ton/ha. Pada umur 3 tahun persamaan Hairiah (1999) dan
Metode BEF dapat dipergunakan menaksir biomasa, sedangkan pada umur 5 dan 7
tahun ke tiga persamaan dapat dipergunakan untuk menaksir biomasa.
Kata kunci: Jati Unggul Nusantara, Biomasa, Cadangan Karbon.
LOADING LIST...
alwanm1908@gmail.com
NONE
Text
Indonesia
2023
yogyakarta
LOADING LIST...