Detail Cantuman Kembali
Pengolahan Kimpul (Xanthosoma sigittifolium) menjadi Getuk Panggang Gula Aren sebagai Inovasi Produk Khas Desa Bokoharjo, Sleman
Pengolahan Kimpul (Xanthosoma sigittifolium) menjadi Getuk Panggang Gula Aren sebagai Inovasi Produk Khas Desa Bokoharjo, Sleman
Putri Andarista Dwi Rahmawati1), Herawati Oktavianty, S.T., M.T2), Ir. Erista Adisetya, M.M2)
1Mahasiswa Jurusan Teknologi Hasil Pertanian, Fakultas Teknologi Pertanian, Institut Pertanian Stiper, Yogyakarta
2Dosen Jurusan Teknologi Hasil Pertanian, Fakultas Teknologi Pertanian, Institut Pertanian Stiper, Yogyakarta
Email : 1)putriandarista34@gmail.com
ABSTRAK
Kimpul (Xanthosoma sigittifolium) atau yang biasa juga disebut dengan talas Belitung atau blue taro, merupakan umbi sejenis talas yang dapat dikonsumsi sebagai sumber karbohidrat dan merupakan salah satu komoditas lokal yang ada di Desa Bokoharjo. Proses pengolahan kimpul menjadi getuk melalui pre-treatment pada kimpul yaitu perendaman dengan larutan garam untuk menghilangkan asam oksalat yang ada di dalam kimpul yang kemudian diolah menjadi getuk. Rancangan percobaan menggunakan metode RAL (Rancangan Acak Lengkap) dengan dua faktor yaitu rasio penambahan gula aren (18%, 22%, 26%) dan variasi penambahan mentega (0%, 5%, 10%) dengan 2 kali pengulangan sehingga dihasilkan 18 satuan eksperimental. Parameter uji yang digunakan yaitu analisis proksimat meliputi kadar air, kadar abu, kadar lemak, kadar protein, kadar karbohidrat dan uji gula reduksi dan gula total serta uji organoleptik hedonik. Berdasarkan penelitian didapatkan hasil analisis kimia yang memenuhi syarat pada sampel S3B1 dengan karakteristik kimia memiliki kadar air 20,45% yang sudah sesuai dengan SNI 01-4229-1996, kadar abu 0,98%, kadar lemak 14,14%, kadar protein 8,33%, kadar karbohidrat 49,89%, kadar gula reduksi 12,19% dan kadar gula total 21,51%. Uji organoleptik kesukaan diperoleh sampel terbaik dengan rerata skor yang disukai panelis pada sampel S2B2 dengan nilai skor 5,20 (agak suka).
Kata kunci: Kimpul, getuk panggang, gula aren, produk khas.
LOADING LIST...
putriandarista34@gmail.com
Herawati Oktavianty, S.T., M.T - Personal Name
Ir. Erista Adisetya, M.M - Personal Name
PUTRI ANDARISTA DWI RAHMAWATI - Personal Name
Ir. Erista Adisetya, M.M - Personal Name
PUTRI ANDARISTA DWI RAHMAWATI - Personal Name
085326767092
NONE
Text
Indonesia
INSTIPER
2023
yogyakarta
LOADING LIST...