Trio Candra Gunawan; " />
Detail Cantuman Kembali

XML

Pengaruh Harga Terhadap Keputusan Petani Bawang Merah Dalam Berusaha Tani di Desa Limbangan Kecamatan Kersana Kabupaten Brebes Provinsi Jawa Tengah


Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh harga terhadap keputusan petani bawang merah dalam berusaha tani dan mengetahui dampak penurunan dan kenaikan harga bawang merah terhadap usaha tani bawang merah. Data dalam penelitian ini memakai data kuantitatif dengan metode analisis regresi linier sederhana. Sumber data dari penelitian adalah hasil dari kuesioner dan wawancara yang ditujukan kepada 40 Responden petani bawang merah yang berdomisili di Desa Limbangan Kecamatan Kersana Kabupaten Brebes Provinsi Jawa Tengah. penelitian dilakukan pada 10 Agustus 2022 – 30 Agustus 2022.
Hasil Penelitian penelitian yang didapat dari Analisi Regresi Linier Sederhana menyatakan bahwa variabel harga bawang merah secara parsial berpengaruh signifikan terhadap keputusan petani dalam berusaha tani. Dan naik turunnya harga bawang merah berdampak pada perilaku usaha tani bawang merah seperti perilaku sistem jual dan tunda jual, dan cara pemasarannya yang menggunakan sistem tebas/borongan pada saat harga naik dan sistem protol pada saat harga bawang merah sedang turun.

LOADING LIST...
triogunawan49@gmail.com
085290028521
NONE
Text
INSTIPER
2022
yogyakarta
LOADING LIST...