Detail Cantuman Kembali
OPTIMALISASI WAKTU PENGOMPOSAN PELEPAH DAN TANDAN KOSONG KELAPA SAWIT (Elaeis guineensis Jacq) DENGAN BERBAGAI BIOAKTIVATOR
Penelitian dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh macam bioaktivator dalam percepatan pengomposan pelepah dan tandan kosong kelapa sawit telah dilakukan di PT. Bahana Karya Semesta unit Sungai Air Jernih Estate, Pauh, Sarolangun, Jambi pada bulan November 2021-Februari 2022. Penelitian ini merupakan percobaan faktorial yang disusun menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri dari dua faktor. Faktor pertama adalah bioaktivator yang terdiri dari empat aras, yaitu LCPKS, MOL, EM4, kotoran sapi. Faktor kedua adalah bahan kompos yang terdiri dari tankos (5 kg), pelepah (5 kg), tankos + pelepah (2,5 kg + 2,5 kg), tankos + pelepah + LCC (2 kg + 2 kg + 1 kg). Data hasil penelitian dianalisis dengan menggunakan sidik ragam pada jenjang nyata 5 %. Perlakuan yang berpengaruh nyata diuji lanjut dengan uji Duncan (DMRT) pada jenjang nyata 5 %. Hasil analisis menunjukkan bahwa tidak terdapat interaksi antara macam bioaktivator dan macam bahan kompos. Kombinasi perlakuan tankos + kotoran sapi menunjukkan rasio C/N terendah yaitu 23. Macam bahan tankos + pelepah + LCC menunjukkan nilai pH tertinggi senilai 6,36 dan penyusutan kompos tertinggi yaitu 57,48%. Macam bahan kompos memberikan pengaruh yang sama terhadap suhu, keremahan dan warna kompos. Sedangkan macam bioaktivator memberikan pengaruh yang sama juga terhadap suhu, pH, penyusutan, keremahan dan warna kompos.
LOADING LIST...
alimustafasilalahi382@gmail.com
Ir. Pauliz Budi Hastuti, MP (P) - Personal Name
Ryan Firman Syah, SP.,M.Si - Personal Name
Ali Mustafa Silalahi - Personal Name
Ryan Firman Syah, SP.,M.Si - Personal Name
Ali Mustafa Silalahi - Personal Name
082304051861
NONE
Text
INSTIPER
2022
YOGYAKARTAA
LOADING LIST...