Dr. Dra. Yohana Theresia Maria Astuti, M.Si. (P); " />
Detail Cantuman Kembali

XML

Pengaruh Dosis Pupuk NPK dan Bahan Organik terhadap Pertumbuhan dan Nodulasi Mucuna bracteata


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui interaksi antara pupuk NPK dan pupuk kandang
kambing dalam pengaruhnya terhadap pertumbuhan Mucuna bracteata.. Penelitian ini dilaksanakan
di desa Ngantru, Kec. Trenggalek, Kab. Trenggalek, Prov. Jawa Timur. Penelitian ini menggunakan
metode Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdisi atas 2 faktor yaitu pupuk NPK dan kompos
kandang. Faktor pertama adalah pupuk NPK yang terdiri dari 4 aras yaitu 0 g/polybag, 1 g/polybag,
1,5 g/polybag dan 2 g/polybag. Faktor kedua adalah kompos kandang yang terdiri dari 4 aras yaitu
0 g/polybag, 100 g/polybag, 200 g/polybag dan 300 g/polybag. Dengan demikian diperoleh 4x4=16
kombinasi perlakuan dan setiap perlakuan ada 4 ulangan sehingga total seluruh tanaman dalam
penelitian ini adalah 16 x 4 = 64 benih. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ombinasi antara pupuk
NPK dan bahan organik saling berinteraksi dalam meningkatkan pertumbuhan Mucuna bracteata
terhadap beberapa parameter yang ada meliputi jumlah daun, berat segar tajuk, berat segar akar dan
berat akar kering. Kombinasi dosis 1,5 g pupuk NPK dengan 100 g bahan organik memberikan
hasil yang lebih baik daripada kombinasi perlakuan kontorl pupuk NPK dengan bahan organik.
Dosis bahan organik 200 g/polybag lebih baik dibandingkan dengan kontrol terhadap jumlah bintil
akar dan julah bintil akar efektif. Perlakuan kontrol pupuk NPK memberikan pengaruh yang lebih
baik jika dibandingkan jumlah dosis lainnya terhadap jumlah bintil akar dan jumlah bintil akar
efektif.
LOADING LIST...
mhmdabid12@gmail.com
081216686562
NONE
Text
INSTIPER
2022
yogyakarta
LOADING LIST...