Idum Satya Santi SP., MP (P); " />
Detail Cantuman Kembali

XML

PENGARUH WARNA PERANGKAP TERHADAP HASIL TANGKAPAN LIMA JENIS SERANGGA PENGGANGGU PADA TANAMAN PADI


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh perbedaan warna perangkap terhadap hasil tangkapan hama pada tanaman padi. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Juni 2021 hingga Juli 2021 yang berlokasi di Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). Penelitian ini menggunakan metode observasional deskriptif yaitu mengambil sampel jenis-jenis hama pada areal pertanaman padi sawah dengan cara menggunakan perangkap warna yang berbeda terdiri dari warna Putih, merah, hjau, kuning dan biru. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perangkap yang menghasilkan tangkapan serangga terbanyak yaitu warna kuning sebanyak 545 individu dan yang paling sedikit perangkap berwarna putih sebanyak 74 individu. Hasil analisis menunjukkan bahwa serangga hama yang terperangkap perangkap sebanyak lima spesies yaitu Leptocorisa oratorius, Pareaucosmetus sp., Nephotettix virescens, Nilaparvata lugens dan Hydrellia sp. hama yang terperangkap paling banyak yaitu Hydrellia sp sebanyak 830 individu dari 1066 total hama yang terperangkap serta waktu pemasangan perangkap paling efektif yaitu pada pagi hari.
Kata kunci : Warna, perangkap, hama, padi.


LOADING LIST...
bayumuhlinfebrian@gmail.com
+6281325469785
NONE
Text
Indonesia
INSTIPER
2022
yogyakarta
LOADING LIST...