Dr. Ir. Sri Gunawan, MP (P); " />
Detail Cantuman Kembali

XML

UPAYA MINIMALISASI LOSSES DI PERKEBUNAN SAWIT DI LAHAN RENDAHAN


Losses merupakan suatu bentuk kehilangan hasil atau produksi dalam usaha perkebunan kelapa sawit dimana bentuknya adalah kehilangan buah tandan segar atau brondolan serta penurunan persentase berat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penyebab terbesar losses serta factor-faktor losses yang terjadi pada lahan rendahan. Penelitian ini dilakukan di PT. Mitra Unggul Pusaka, Kebun Segati, Kecamatan Langgam, Kabupaten Pelalawan, Provinsi Riau dan dilaksanakan pada tanggal 04 Desember 2021 – 08 Januari 2022. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survey deskriptif yaitu metode yang memusatkan diri dari permasalahan yang terjadi pada masa sekarang dan aktual di lapangan. Parameter yang digunakan pada penelitian kali ini yaitu Pasar Pikul, Piringan, TPH, Ketersediaan alat panen dan ketidakdisiplinan pemanen. Perkebunan yang dipilih untuk melakukan penelitian ini adalah perkebunan kelapa sawit dengan tanaman yang telah menghasilkan dengan umur yang sama dalam pengambilan sample menggunakan jenis lahan topografi rendahan. Pada lokasi jenis lahan diambil sample 2 blok sample. Kesimpulan yang dapat diambil dari penelitian kali ini yaitu kebersihan gulma khususnya pada TPH, Pasar Pikul & Piringan sangat berpengaruh terhadap losses yang terjadi. Tidak hanya kebersihan gulma tetapi habit pemanen juga berpengaruh terhadap losses yang terjadi di lapangan. Berdasarkan dari hasil penelitian dapat diperkirakan kerugian yang di alami perusahaan sebesar Rp. 38.373.120 Afdeling (rendahan) / Tahun jika tetap terjadi losses pada areal rendahan.
LOADING LIST...
ricopernando21@gmail.com
Dr. Ir. Sri Gunawan, MP (P) - Personal Name
Rico Pernando - Personal Name
Ir. Tri Nugraha Budi S, MP. - Personal Name
082280549291
NONE
Text
INSTIPER
2022
yogyakarta
LOADING LIST...