Detail Cantuman Kembali
RESPON PERTUMBUHAN STEK BUNGA PUKUL DELAPAN (Turnera subulata) TERHADAP GRADE PUPUK MAJEMUK DAN MEDIA TANAM
Tujuan dilakukan penelitian ialah untuk mengetahui respon pertumbuhan
stek bunga pukul delapan (Turnera subulata) terhadap grade pupuk majemuk dan
media tanam telah dilaksanakan di kebun Pendidikan dan penelitian (KP2) Kali
Kuning Desa Maguwoharjo, Depok, Sleman, Yogyakarta. Penelitian menggunakan
metode percobaan faktorial yang disusun dalam rancangan acak lengkap yang
terdiri dari 2 faktor. Faktor pertama ialah macam grade pupuk NPK yang terdiri
dari 3 aras yaitu: NPK Mutiara 16-16-16, NPK Grower 15-09-20+TE, Nitrophoska
special 12-12-17(+2+6)+TE. Faktor kedua ialah penggunaan jenis media tanam
yang terdiri dari 3 jenis yaitu: latosol (M1), latosol + sekam (M2), latosol + kompos
(M3) jenis tanah latosol. Hasil pengamatan dianalisis dengan ANOVA dan
perlakuan yang berbeda nyata diuji lanjut dengan uji jarak ganda Duncan pada
jenjang nyata 5%. Hasil penelitian menunjukan bahwa tidak ada interaksi nyata
antara media tanam dan grade pupuk majemuk NPK terhadap pertumbuhan stek
Turnera subulata. Penggunaan media tanam dengan tanah latosol + arang sekam
menunjukan hasil lebih baik untuk parameter berat segar akar pada tanaman T.
subulata.
LOADING LIST...
rizaalanandarambee@gmail.com
Dr. Sri Suryanti, SP., MP - Personal Name
Rizal Ananda Rambe - Personal Name
Valensi Kautsar. M. Sc., Ph.D (P) - Personal Name
Rizal Ananda Rambe - Personal Name
Valensi Kautsar. M. Sc., Ph.D (P) - Personal Name
081360688628
NONE
Text
INSTIPER
2022
yogyakarta
LOADING LIST...