Detail Cantuman Kembali
APLIKASI PUPUK BIO-SLURRY DAN NPK TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN KAILAN
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui interaksi antara pupuk bio-slurry dan pupuk NPK yang optimal untuk pertumbuhan dan hasil tanaman kailan. Penelitian dilaksanakan di lahan pertanian di samping perumahan Tiara Citra, Krodan, Maguwoharjo, Depok, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta pada bulan September, sampai Oktober 2020. Penelitian ini menggunakan metode percobaan faktorial yang disusun dalam Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri dari dua faktor. Faktor pertama adalah dosis pupuk bio-slurry yang terdiri dari 4 taraf yaitu ; 0 g/tanaman (kontrol) , 300 g/tanaman, 450 g/tanaman dan 600 g/tanaman. Sedangkan faktor kedua adalah dosis pupuk NPK yang terdiri dari aras yaitu ; 0 g/tanaman (kontrol), 3 g/tanaman, 4,5 g/tanaman dan 6 g/tanaman. Data hasil penelitian dianalisis dengan menggunakan sidik ragam (Anova) pada jenjang nyata 5%. Apabila terdapat berpengaruh nyata, dilanjutkan dengan uji DMRT pada jenjang nyata 5%. Parameter yang diamati antara lain tinggi tanaman, jumlah daun, luas daun, berat segar tajuk, berat kering tajuk, berat segar akar, berat kering akar, dan volume akar. Hasil analisis menunjukkan bahwa pemberian pupuk bio-slurry dan NPK menunjukkan adanya interaksi nyata terhadap parameter luas daun, berat segar tajuk dan berat kering tajuk. Dosis kombinasi terbaik pupuk bio-slurry dan NPK untuk pertumbuhan kailan adalah 600 g/tanaman dan 4,5 g/tanaman. Dosis pupuk bio-slurry yang terbaik untuk pertumbuhan tanaman kailan adalah 600 g/tanaman. Dosis NPK yang terbaik untuk pertumbuhan tanaman kailan adalah 4,5 g/tanaman.
Kata kunci : Kailan, Bio-slurry, pupuk NPK
LOADING LIST...
josuabarus1999@gmail.com
Elisabeth Nanik Kristalisasi, SP.,MP - Personal Name
JOSUA REHMANA PENALEMENTA - Personal Name
Dr.Acmad Himawan, S.Si., M.Si. (P) - Personal Name
JOSUA REHMANA PENALEMENTA - Personal Name
Dr.Acmad Himawan, S.Si., M.Si. (P) - Personal Name
NONE
Text
INSTIPER
2021
YOGYAKATA
LOADING LIST...