Detail Cantuman Kembali
PENGARUH DOSIS PUPUK P DAN KONSENTRASI PGPR ( Plant Growth Promoting Rhizobacteria ) AKAR TEBU PADA PERTUMBUHAN BUDCHIP TEBU ( Saccharum Officinarum )
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui respon pertumbuhan bud chip terhadap dosis pupuk fosfor dan konsentrasi PGPR (Plant growth Promoting Rhizobacteria) akar tebu. Penelitian ini dilaksanakan di sekitar tanah KP2 Institut Pertanian Stiper yang terletak di Desa Tempelsari Rt.4/Rw.35, Bajeng, Maguwoharjo, Depok, Sleman, Yogyakarta pada bulan Maret sampai Juli 2020.
Penelitian ini menggunakan metode percobaan faktorial yang disusun dalam Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri dari dua faktor. Faktor pertama adalah dosis pupuk P yang terdiri dari 4 aras yaitu ; D0: 0 gram (kontrol), D1: 2 gram, D2 : 4 gram dan D3 : 6 gram. Faktor kedua adalah konsentrasi PGPR akar tebu yang terdiri dari 4 aras yaitu ; P0: 0 ml/ltr (kontrol), P1 : 10 ml/ltr, P2 : 15 ml/ltr, dan P3 : 20 ml/ltr. Tiap perlakuan dilakukan 4 kali ulangan. Data hasil penelitian dianalisis dengan menggunakan sidik ragam (Anova) pada jenjang nyata 5%. Apabila terdapat beda nyata, dilanjutkan dengan uji DMRT pada jenjang nyata 5%. Parameter yang diamati adalah tinggi tanaman, jumlah daun, panjang ruas, diameter batang, sudut daun, kahat P, berat segar tajuk, berat kering tajuk, berat segar akar, berat kering akar, volume akar, panjang akar dan luas daun.
Hasil analisis menunjukkan bahwa dosis pupuk P menunjukan adanya beda nyata terhadap parameter berat segar akar dan berat kering akar. Perlakuan konsentrasi PGPR akar tebu menunjukkan adanya beda nyata terhadap parameter sudut daun, berat segar akar dan berat kering akar.
LOADING LIST...
agusta.christanto@gmail.com
Dr. Achmad Himawan, S.Si., M.Si. - Personal Name
Agusta Dwi Christanto - Personal Name
Hangger Gahara Mawandha, S.P., M.Sc. (P) - Personal Name
Agusta Dwi Christanto - Personal Name
Hangger Gahara Mawandha, S.P., M.Sc. (P) - Personal Name
NONE
Text
Indonesia
INSTIPER
2021
yogyakarta
LOADING LIST...