Wisnu Setya Wardana; " />
Detail Cantuman Kembali

XML

KAJIAN KALIBRASI ( EMDEK ) UNTUK MENENTUKAN WAKTU PENEBARAN PUPUK UREA DI PERKEBUNAN KELAPA SAWIT


Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi penggunaan alat emdek turbo spin 650/850, mengetahui kinerja pemupukan di perkebunan kelapa sawit. Pada penelitian ini dilaksanakan di Penelitian ini dilaksanakan di kebun PT. GSIP (Astra Agro Lestari. Tbk) yang terletak di desa Pandu Senjaya, Kecamatan Pangkalan Lada, Kabupaten Kotawaringin Barat, Provinsi Kalimantan Tengah. Penelitian dilaksanakan selama 1 bulan, mulai dari 1 Mei 2019 s.d 1 Juni 2019. Penelitian ini menggunakan teknik observasi yaitu pengumpulan data dengan pengamatan secara langsung pada obyek yang diteliti. Analisis data dilakukan dengan cara deskriptif dan penelitian ini dilakukan dengan 5 kali ulangan untuk dianalisis secara teknik dan ekonomi serta menghitung seluruh biaya operasional pemupukan menggunakan emdek turbo spin 650/850 yang lebih efektif. Dari hasil penelitian, Analisis penyebaran pupuk Urea mengunakan Emdek Turbo Spin 650/850 yang telah dilaksanakan maka dapat diambil beberapa kesimpulan sebagai berikut Prestasi kerja Emty Bunch Spreader dengan jumlah 4,71 ha/jam, beban angkut Emdek Turbo Spin 650/850 memiliki rata – rata sesuai dengan kapasitas bak Emdek yaitu 500 kg, jumlah pupuk yang harus di sebarkan setiap pokok sejumlah 2.097 gram/pokok, Emdek Turbo Spin 650/850 adalah yang efektif di gunakan untuk penaburan pupuk Urea dalam volume yang besar ke perkebunan kelapa sawit secara mekanis, Eff penyebaran pupuk memiliki rata – rata 89 %, Alat ini di rancang untuk aplikasi pemupukan pada areal dengan topografi datar hingga bergelombang, Biaya operasi untuk penggunaan Emdek Turbo Spin 650/850 sejumlah Rp. 2.126/ha.
LOADING LIST...
wisnusetyawardana1998@gmail.com
Wisnu Setya Wardana - Personal Name
Ir. Priyambada, M.P., (P) - Personal Name
Sri Gunawan, S.P.,MP., - Personal Name
NONE
Text
INSTIPER
2021
yogyakarta
LOADING LIST...