Detail Cantuman Kembali
EFEKTIFITAS PENGGUNAAN BIO INSEKTISIDA Metarhizium anisopliae UNTUK MENGENDALIKAN HAMA KUMBANG TANDUK (Oryctes rhinoceros) PADA TANAMAN KELAPA SAWIT
INTISARI
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektifitas Metarhizium anisopliae untuk mengendalikan larva Oryctes rhinoceros pada areal tanaman kelapa sawit belum menghasilkan di perkebunan kelapa sawit. Penelitian dilakukan di PT. Sinar Kencana Inti Perkasa, Blok J41 Divisi II Sungai Panci Estate, Kecamatan Kelumpang Hilir, Kabupaten Kotabaru, Provinsi Kalimantan Selatan pada bulan Januari sampai Februari 2020. Percobaan dilakukan dengan menggunakan rancangan acak lengkap satu factor yang terdiri dari delapan kombinasi perlakuan dan tiga ulangan yaitu, aplikasi jamur M. anisopliae formulasi tepung beras dengan dosis 15 g/m2, 20 g/m2, 25 g/m2, 30 g/m2 dan aplikasi jamur M. anisopliae yang dilarutkan dalam 1L air dengan dosis 15 g, 20 g, 25 g dan 30 g. Data hasil pengamatan yaitu jumlah larva terinfeksi dan mortalitas larva selanjutnya dianalisis dengan One Way Anova dan diuji lanjut dengan Duncan dengan taraf nyata 5%. Hasil pengamatan menunjukkan perbedaan pada jumlah larva terinfeksi dan mortalitas larva. Jumlah larva terinfeksi dan mortalitas larva tertinggi terjadi pada perlakuan aplikasi jamur M. anisopliae yang dilarutkan dalam air dengan dosis 20 g/L air dan dosis 30 g/L air dengan mortalitas 83,33%.
Kata Kunci : M. anisopliae, O. rhinoceros. Mortalitas
LOADING LIST...
ahmadnurfajaratph13@gmail.com
Dr. Ir. Herry Wirianata, MS. - Personal Name
IDUM SATYA SANTI, SP., MP. (P) - Personal Name
AHMAD NURFAJAR - Personal Name
IDUM SATYA SANTI, SP., MP. (P) - Personal Name
AHMAD NURFAJAR - Personal Name
NONE
Text
INSTIPER
2020
yogyakarta
LOADING LIST...