Ikhwan Angga Wijaya; " />
Detail Cantuman Kembali

XML

Analisis Pengaruh Komposisi Bahan Pertikel Kayu Gamal (Gliricidia sepium) dan Jerami Padi (Oryzae sativa) Terhadap Karakteristik Pelet Kayu


Dalam perkembangan dunia, energi sangat dibutuhkan dalam jumlah besar khususnya pada bidang perindustrian. Penggunaan energi bahan bakar fosil semakin lama semakin meningkat yang diikuti dengan menurunnya ketersediaan bahan bakar tersebut. Kegiatan terus menerus ini akan berdampak pada pembatasan BBM bersubsidi dan menipisnya batu bara di dalam tanah. Untuk menangani hal tersebut, dilakukan upaya pembuatan bahan bakar alternatif berupa pelet kayu. Bahan yang digunakan penelitian ini berupa kayu gamal (Gliricidae sepium) serta jerami padi (Oryzae sativa) dengan perlakuan persentase kombinasi campuran.
Penelitian dilakukan di Fakultas Kehutanan, Institut Pertanian Yogyakarta INSTIPER. Rancangan penelitian menggunakan Rancangan Acak Lengkap dengan menggunakan satu faktor yaitu kombinasi bahan kayu gamal dan jerami padi dengan 3 aras pada setiap bahan yang digunakan. Parameter yang diamati meliputi kadar air, kerapatan, nilai kalor, kadar abu, nilai kadar karbon terikat dan kadar zat mudah menguap.
Dari hasil penelitian yang dilakukan, dapat diketahui bahwa faktor persentase kombinasi bahan pembutan pelet berpengaruh nyata terhadap parameter kadar abu, kadar zat mudah menguap, kadar karbon terikat dan nilai kalor tetapi tidak berpengaruh terhadap kadar air. Penelitian ini menghasilkan campuran terbaik dari pelet kayu adalah pelet kayu gamal 100% dengan nilai kadar air, kadar abu, dan kadar kalor yang sesuai dengan SNI (8021-2014).

Kata kunci: Persentase campuran, Nilai kalor, Nilai Karbon Terikat, Gamal, Jerami Padi.

LOADING LIST...
ikhwanangga.w@gmail.com
NONE
Text
INSTIPER
2020
yogyakarta
LOADING LIST...