Ir. Neny Andayani, MP (P); " />
Detail Cantuman Kembali

XML

Volume Air Siraman dan Penambahan Solid Kedalam Media Tanam dan Pengaruhnya Terhadap Pertumbuhan Bibit Kelapa Sawit (Elaeis guineensis Jacq) Pre Nursery


Penelitian dengan tujuan untuk mengetahui volume air siraman dan penambahan solid kedalam media tanam dan pengaruhnya terhadap pertumbuhan bibit kelapa sawit (Elaeis guineensis Jacq) pre nursery yang telah dilakukan di Desa Maguwoharjo, Yogyakarta pada bulan Maret hingga Juni 2019.
Rancangan percobaan yang digunakan dalam penelitian ini adalah rancangan acak lengkap (RAL) yang terdiri dari dua faktor yaitu faktor pertama adalah komposisi media tanam yang terdiri dari 4 aras (kontrol, tanah : solid 1:1, tanah : solid 1:2 dan tanah : solid 2:1) dan faktor yang kedua adalah volume air siraman yang terdiri dari 2 aras (150 ml dan 250 ml). Dari kedua faktor tersebut diperoleh 8 kombinasi perlakauan, dan masing-masing kombinasi perlakuan diulang sebanyak 10 kali sehingga diperoleh 8 x 10 = 80 tanaman. Data hasil penelitian dianalisis dengan sidik ragam (Analaisis Of variance) pada jenjang nyata 5%. Bila ada beda nyata diuji lanjut dengan DMRT (Duncan Multiple Range Test) pada jenjang nyata 5%.
Hasil penelitian menunjukan tidak ada interaksi nyata antara aplikasi volume air siraman dan komposisi media tanam. Volume penyiraman 150 ml sudah cukup untuk pertumbuhan bibit kelapa sawit pre nursery. Komposisi media tanam memberikan pengaruh nyata terhadap tinggi tanaman, jumlah daun, diameter batang, berat segar tajuk, berat segar akar, dan panjang akar bibit kelapa sawit pre nursery. Aplikasi komposisi media tanam dengan perbandingan tanah dan solid 2:1 lebih baik dibandingkan kontrol, tanah dan solid 1:1 dan tanah dan solid 1:2 dan memberikan pengaruh yang baik terhadap pertumbuhan bibit kelapa sawit pre nursery.

Kata kunci : Aplikasi volume penyiraman, aplikasi komposisi media tanam, kelapa sawit dan pre nursery.

LOADING LIST...
tomo.farro@gmail.com
Ir. Neny Andayani, MP (P) - Personal Name
Ir. Enny Rahayu, MP - Personal Name
Tomo Nurjaka Diakhyar - Personal Name
NONE
Text
INSTIPER
2020
yogyakarta
LOADING LIST...