Ir. Siman Suwadji, MP; " />
Detail Cantuman Kembali

XML

PENGARUH HARI TUMBANG TERHADAP PRODUKTIVITAS DAN KUALITAS HASIL KUPAS LOG Eucalyptus pellita DENGAN MENGGUNAKAN DEBARKER KESLA 25 RHS DI LAHAN MINERAL ESTATE TESO


PENGARUH HARI TUMBANG TERHADAP PRODUKTIVITAS DAN KUALITAS HASIL KUPAS LOG Eucalyptus pellita DENGAN MENGGUNAKAN DEBARKER KESLA 25 RHS DI LAHAN MINERAL ESTATE TESO

Oleh :
Yudisthira Eriwansim 1); Hastanto Bowo Woesono 2); Siman Suwadji 3)
INTISARI
Harvesting adalah pemamenan hasil hutan berupa kayu dari tempat tumbuhnya yang selanjutnya di kirim ke pabrik sebagai tempat pengolahannya. Dalam kegiatan harvesting terdapat proses pengupasan kulit kayu. Proses pengupasanperlu dilakukan pada kayu yang digunakan untuk bahan baku pulp dan kertas karena bagian kulit pada kayu mengandung lignin yang sangat besar sehingga dapat menyebabkan pengaruh buruk terhadap sifat kertas. Namun pada proses pengupasan terdapat faktor - faktor yang mempengaruhi penurunanan produktifitas pengupasan, yaitu ketika kayu dikupas dalam keadaan tidak lagi segar atau sudah beberapa hari kayu ditebang. Oleh karena itu perlu dilakukan evaluasi seberapa lama kayu seharusnya dikupas, agar tidak berpengaruh terhadap penurunanan produktivitas.
Penelitian dilakukan di Estate Teso, Kabupaten Kampar, Provinsi Riau, Compartment C. 051. Spesies yang digunakan sebagai data adalah Eucalyptus pellita dengan parameter yang diamati adalah produktifitas, kualitas hasil kupas, dan biaya pengupasan dengan menggunakan debarker Kesla 25 RHS. Analisis yang digunakan adalah statistic deskriptif dan Rancangan Acak Lengkap dengan Uji lanjutan LSD.
Dari hasil penelitian ini didapatkan data bahwa Hari Tumbang sangat mempengaruhi penurunan produktivitas pengupasan, dan untuk Hari Tumbang yang terbaik agar kayu yang dikupas dapat meningkatkan produktifitas dan mendapatkan kualitas yang baik adalah Hari Tumbang pertama dengan rata-rata produktifitas 7,36 m3/jam dengan kualitas hasil kupas log sebesar 98,04% yang dinyatakan dengan kualitas baik, serta biaya pengupasan menggunakan debarker Kesla 25 RHS sebesar Rp. 54.068,-.

Kata kunci : Pengupasan, Produktifitas, Hari Tumbang, Debarker Kesla 25
RHS





1) Mahasiswa
2) Dosen Pembimbing
3) Dosen Penguji

LOADING LIST...
eriwansim@gmail.com
NONE
Text
Indonesia
INSTIPER
2020
yogyakarta
LOADING LIST...