Detail Cantuman Kembali
PENGARUH VOLUME DAN FREKUENSI APLIKASI PUPUK ORGANIK CAIR (POC) LIMBAH IKAN TERHADAP PERTUMBUHAN BIBIT KELAPA SAWIT DI PRE NURSERY
Penelitian bertujuan untuk mendapatkan kombinasi volume dan frekuensi pupuk organik cair (POC) limbah ikan yang tepat terhadap pertumbuhan tanaman kelapa sawit di pre nursery. Mengetahui volume POC limbah ikan terbaik terhadap pertumbuhan tanaman kelapa sawit di pre nursery. Mengetahui frekuensi POC limbah ikan terbaik terhadap pertumbuhan tanaman kelapa sawit di pre nursery. Penelitian ini dilakukan pada tanggal 10 Februari hingga 10 Mei 2019 yang bertempat di Desa Maguwoharjo, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
Rancangan yang digunakan adalah rancangan acak lengkap (Completely Randomized Design) yang terdiri atas dua faktor. Faktor yang pertama yaitu volume pupuk organik cair (POC) limbah ikan yang terdiri atas 4 aras, yaitu : kontrol ( menggunakan pupuk NPK), 25 ml, 50 ml, 75 ml. Faktor kedua adalah frekuensi pemberian POC limbah ikan yang terdiri atas 3 aras yaitu : 2 x seminggu, 1 x seminggu, 1 x 2 minggu. Dengan susunan tersebut diperoleh 12 kombinasi perlakuan. Masing – masing perlakuan 5 ulangan sehingga diperoleh 4x3x5 = 60 tanaman. Hasil pengamatan dianalisis dengan sidik ragam pada jenjang nyata 5 %. Untuk mengetahui perbedaan antar perlakuan digunakan uji DMRT (Duncan’s Multiple range Test) pada jenjang nyata 5%.
Hasil penelitian menunjukkan tidak ada interaksi nyata antara volume dan frekuensi aplikasi pupuk organik cair (POC) limbah ikan terhadap pertumbuhan bibit kelapa sawit di pre nursery. POC tidak dapat menggantikan pupuk anorganik sebagai sumber NPK dalam meningkatkan pertumbuhan bibit kelapa sawit di pre nursery. Frekuensi aplikasi POC limbah ikan tidak mempengaruhi pertumbuhan bibit kelapa sawit di pre nursery
LOADING LIST...
rickyramadani602@gmail.com
Dr. Dra. Yohana Theresia Maria Astuti, M.Si (p) - Personal Name
TANTRI SWANDARI, S.Si., M.Sc - Personal Name
Ricky Ramadani - Personal Name
TANTRI SWANDARI, S.Si., M.Sc - Personal Name
Ricky Ramadani - Personal Name
NONE
Text
INSTIPER
2020
yogyakarta
LOADING LIST...