E. Nanik Kristalisasi, SP., MP.; " />
Detail Cantuman Kembali

XML

Pengaruh Triklopir butoksi estil ester terhadap Kejadian Partenokarpi pada Kelapa Sawit


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bahan aktif dari Trikoplir butoksi etil ester terhadap kejadian buah partenokarpi pada kelapa sawit. Triklopir butoksi etil ester dilarutkan sesuai 4 dosis yang sudah ditentukan yaitu 250 ml/ha, 500 ml/ha, 750 ml/ha, dan 1000 ml/ha. Masing-masing dosis memiliki 5 ulangan, sehingga total sampel terdapat 25 tandan buah kelapa sawit. kemudian bunga betina kelapa sawit (anthesis) disemprot dari masing-masing dosis, selanjutnya diamati selama kurang lebih 4 bulan dengan mengamati perubahan yang terjadi, yaitu terbentuknya brondol kelapa sawit secara abnormal atau partenokarpi. Hasil Penelitian menunjukan Triklopir butoksi etil ester memicu terjadinya buah partenokarpi. Buah kelapa sawit yang mendapatkan perlakuan berupa penyemprotan pada bunga betina kelapa sawit anthesis menghasilkan janjang dengan brondol partenokarpi. Dari berbagai dosis menghasilkan janjang partenokarpi yang berbeda-beda tiap ulangan, namun pada dosis 250 ml/ha sudah mampu mempengaruhi kejadian parthenokarpi, selanjutnya bunga betina yang disemprot dengan dosis 750 dan 1000 ml/ha mengalami kebusukan.

Kata Kunci : Triklopir butoksi etil ester , Partenokarpi, Kelapa Sawit, Auksin sintetis

LOADING LIST...
NONE
Text
Indonesia
INSTIPER
2019
yogyakarta
LOADING LIST...