Detail Cantuman Kembali
PEMBUATAN SABUN PADAT MENGGUNAKAN PALM OLEIN DAN MINYAK ZAITUN DENGAN VARIASI KONSENTRASI NATRIUM HIDROKSIDA
Telah dilakukan penelitian tentang pembuatan sabun padat menggunakan minyak kelapa sawit dan minyak zaitun dengan variasi konsentrasi natrium hidroksida NaOH) yang bertujuan untuk menentukan perbandingan palm olein : minyak zaitun dan jumlah penambahan natrium hidroksida yang dapat, menghasilkan sabun padat dengan sifat-sifat yang baik. Penelitian dilakukan mengunakan rancangan percobaan blok lengkap (RBL) 2 faktor, faktor pertama adalah variasi perbandingan minyak kelapa sawit : minyak zaitun dengan 3 taraf yaitu A1 ( 75% : 25% ), A2 (50% : 50%), A3 (25% : 75% ). Faktor kedua yakni jumlah penambahan jumlah natrium hidroksida dengan 3 taraf, yaitu B1 (11%), B2 (13%), B3 (15%).
Hasil penelitian menunjukkan bahwa variasi minyak kelapa sawit : minyak zaitun tidak berpengaruh terhadap kadar air, asam lemak bebas,angka penyabunan dan tekstur (penetrometer) namun berpengruh terhadap pH Jumlah penambahan natrium hidroksida tidak berpengaruh terhadap kadar air, asam lemak bebas, angka penyabunan, pH, dan tekstur (penetrometer). Sabun padat yang dihasilkan dengan perbandingan minyak kelapa sawit : minyak zaitun adalah (75 %:25%) merupakan sabun padat terbaik dengan kadar air 59,29%%, kadar asam lemak bebas 1,08%, angka penyabunan 100,22 mgKOH/g, pH 8,72, tekstur (penetrometer) 13,2 mm/g/s. Konsentrasi natrium hidroksida adalah (11 %) mampu menghasilkan sabun terbaik dengan kadar air sebesar 65,78%, kadar asam lemak bebas 1,26 %, angka penyabunan 98,78 mgKOH/g, pH 8,42, dan tekstur (penetrometer) 12,86 mm/g/s.
Kata kunci : Sabun padat, minyak kelapa sawit, minyak zaitun , natrium hidroksida
LOADING LIST...
Adisyaputro212@gmail.com
Ngatirah, SP.MP - Personal Name
Dr. Maria Ulfah, STP. MP - p - Personal Name
SELAMET AGUS ADISYAPUTRO - Personal Name
Dr. Maria Ulfah, STP. MP - p - Personal Name
SELAMET AGUS ADISYAPUTRO - Personal Name
NONE
Text
Indonesia
INSTIPER
2019
yogyakarta
LOADING LIST...