Istiti Purwandari, SP., MP. (P); " />
Detail Cantuman Kembali

XML

MANFAAT PROGRAM CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY (CSR) TERHADAP KESEJAHTERAAN MASYARAKAT SEKITAR PT WINDU NABATINDO LESTARI


MANFAAT PROGRAM CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY (CSR) TERHADAP KESEJAHTERAAN MASYARAKAT SEKITAR PT WINDU NABATINDO LESTARI

Oleh
Pingky Hadi Kesumo
15/17604/EP

INTISARI
Penelitian ini bertujuan mengetahui bentuk program serta realisasi CSR yang dilakukan oleh perusahaan PT Windu Nabatindo Lestari dan manfaat CSR yang diterima oleh masyarakat sekitar perusahaan tersebut. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Agustus sampai Oktober 2018 bersamaan dengan kegiatan magang Instiper 2018 di PT Bumitama Gunajaya Agro Region 2 di Kecamatan Cempaga Hulu, Kabupaten Kotawaringin Timur, Provinsi Kalimantan Tengah.
Penelitian ini menggunakan metode deskriptif. Sumber data yang digunakan adalah data Primer dan Sekunder, analisis yang digunakan adalah analisis tabel dari data primer hasil wawancara kepada 30 responden masyarakat sekitar perusahaan.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa program CSR ada 6 bidang yaitu pemberdayaan ekonomi masyarakat, penyelenggaraan kegiatan bersama, pendidikan, Sosial Budaya, Keagamaan, dan lingkungan. Sebanyak 30 responden dengan presentase 100% menyatakan bahwa semua program CSR perusahaan bermanfaat bagi masyarakat sekitar perusahaan. Hal ini dibuktikan dengan meningkatnya taraf hidup dan kesejahteraan masyarakat yang dinilai dari tingkat pendapatan masyarakat meningkat, kenyamanan beribadah, lingkungan aman dan sehat, beasiswa pendidikan, kemudahan akses jalan dan infrastruktur, dan kelestarian budaya lokal.
Kata Kunci : Program CSR, Manfaat CSR

LOADING LIST...
kusumahadi666@gmail.coom
Istiti Purwandari, SP., MP. (P) - Personal Name
Ir. Trismiaty, MP (P) - Personal Name
Pingky Hadi Kesumo - Personal Name
NONE
Text
INSTIPER
2019
yogyakarta
LOADING LIST...