Ir. Agus Prijono, MP; " />
Detail Cantuman Kembali

XML

Studi Produktivitas dan Kualitas Hasil Kerja Tenaga Semprot Own Labour untuk Kegiatan Weeding Spraying Round 2 Tanaman Eucalyptus di Areal Mineral Soil Estate Teso


Riau Andalan Pulp and Paper (PT RAPP) merupakan salah satu perusahaan yang bergerak dalam bidang kehutanan dengan pengolahan Hutan Tanaman Industri (HTI) yang menghasilkan bahan baku pulp dan kertas dalam jumlah yang besar. Ada beberapa Departemen yang mendukung untuk melakukan perawatan dan keberlangsungan HTI agar tetap lestari dan mampu menyediakan bahan baku, salah satunya adalah Departemen Plantation. Plantation merupakan suatu Departemen di PT RAPP yang bertugas dalam kegiatan penanaman hingga kegiatan perawatan sampai tanaman tersebut siap. Proses perawatan ataupun pemeliharaan yang dilakukan Departemen Plantation salah satunya ialah kegiatan Weeding. Weeding adalah kegiatan pengendalian gulma pada areal HTI agar tanaman pokok dapat tumbuh dengan optimal.
Penelitian ini dilaksanakan di Estate Teso PT. Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP), Kecamatan kampar kiri, Kabupaten Kampar, Provinsi Riau. Penelitian ini dilakukan pada Compartement G.003 TEW dan Compartement D.061 TEW dengan mengukur pencapaian produktivitas dan kualitas hasil tenaga kerja dari penyemprotan yang dilakukan pada kegiatan Weeding Spraying Round 2. Penentuan plot pengecekan kualitas menggunakan metode purposive sampling sistematik dalam bentuk jalur dengan intensitas Sampling yang digunakan 20% dari luas lahan (Compartement). Pencapaian produktivitas di analisis menggunakan uji T (Uji perbandingan) untuk melihat apakah ada perbedaan rata-rata pada tiap-tiap Compartement.
Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa Pencapaian Produktivitas tenaga kerja antara Compartement G.003 TEW dan Compartement D.061 TEW terdapat perbedaan yang sangat nyata dengan pencapaian Produktivitas rata-rata tenaga kerja pada Compartement G.003 490,62 titik tanam (batang) /hari sedangkan pencapaian Produktivitas rata-rata tenaga kerja pada Compartement D.061 TEW 853,01 titik tanam (batang) /hari. Kualitas hasil tenaga kerja pada Compartement G.003 TEW dinyatakan Tidak Lulus. Serta Kualitas hasil tenaga kerja pada Compartement D.061 TEW dinyatakan Lulus. Sebaran dan kerapatan Gulma mempengaruhi produktivitas dan kualitas hasil kerja tenaga semprot Own Labour pada kegiatan Weeding Spraying Round 2.

LOADING LIST...
randiwahyu72@gmail.com
Ir. Agus Prijono, MP - Personal Name
Ir. Siman Suwadji, MP (p) - Personal Name
Wahyu Wira Anarandi - Personal Name
NONE
Text
Indonesia
INSTIPER
2019
yogyakarta
LOADING LIST...