MUHAMMAD IRFAN KODIL; " />
Detail Cantuman Kembali

XML

BIODEGRADABLE PLASTIC PATI UMBUT BATANG KELAPA SAWIT (Elaeis guineensis) DENGAN PENAMBAHAN ALGINAT DAN KITOSAN KULIT UDANG


Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan formulasi terbaik pembuatan biodegradable plastic pati umbut kelapa sawit dan pengaruh perbandingan pati dan alginat serta persentase penambahan larutan kitosan terhadap biodegradable plastic yang dihasilkan.
Penelitian dilakukan dengan menggunakan metode penelitian eksperimental. Rancangan percobaan yang digunakanadalah Rancangan Blok Lengkap (RBL) dengan dua factorial dengan dua kali ulangan yaitu perbandingan penggunaan Pati umbut batang kelapa sawit dan Alginat (A) dengan taraf faktor A1 (1 : 1,5), A2 (2 : 1,5) dan taraf faktor A3 (1 : 2,5) dan persentase penambahan larutan Kitosan konsentrasi 2% (B) dengan taraf faktor B1 (1%), B2 (2%) dan taraf faktor B3 (3%). Analisa kualitas dari Biodegrdable Plastic menggunakan parameter uji kuat tarik (tensile strenght), perpanjangan putus (elongasi), ketebalan serta laju transmisi uap ari (water vapor transmition rate).
Hasil penelitian menunjukkan bahwa perbandingan penambahan pati dan alginate berpengaruh sangat nyata terhadap nilai parameter uji kuat tarik (tensile strenght) dan perpanjangan putus (elongasi) dari biodegrdable plastic yang dihasilkan, sementara persentase penambahan larutan kitosan tidak berpengaruh atau tidak berpengaruh secara signifikan terhadap parameter uji kuat tarik (tensile strenght) dan perpanjangan putus (elongasi) dari biodegrdable plastic yang dihasilkan. Perbandingan penambahan pati dan alginate, persentase penambahan larutan kitosan serta interaksi antara keduanya berpengaruh sangat nyata terhadap nilai parameter uji laju transmisi uap air (water vapor transmition rate) dari biodegrdable plastic yang dihasilkan. Hasil biodegrdable plastic dengan nilai parameter uji terbaik yang sesuai dengan SNI terdapat pada perbandingan pati alginat 1:2,5 dan persentase penambahan larutan kitosan konsentrasi 2% sebanyak 3% laju transmisi uap air sebesar 3555 x10-8 gr.cm/cm2.jam, nilai kuat tarik sebesar 0.94 MPa, nilai perpanjangan putus sebesar 31.58% dan nilai ketebalan sebesar 0.29 mm.
Kata Kunci : Pati umbut batang kelapa sawit, alginate, kitosan, biodegradable plastic

LOADING LIST...
kodil.muhammadirfan@gmail.com
MUHAMMAD IRFAN KODIL - Personal Name
Dr. Ir. Meidi Syaflan, MP - Personal Name
Ngatirah, SP., MP. (P) - Personal Name
NONE
Text
INSTIPER
2019
yogyakarta
LOADING LIST...