Ir. Ety Rosa Setyawati, M.Sc; " />
Detail Cantuman Kembali

XML

PERBANDINGAN PERTUMBUHAN Antigonon leptopus SECARA VEGETATIF DAN GENERATIF PADA MEDIA TANAM YANG BERBEDA


Penelitian bertujuan untuk mengetahui metode perbanyakan tanaman Antigonon leptopus (air mata pengantin) secara vegetatif dan generatif pada media tanam yang berbeda. Penelitian ini dilaksanakan di Perkebunan Sinarmas 5, Region Siak, Kandista Estate (KNDE). KNDE berada di Desa Belutu, Kecamatan Kandis, Kabupaten Siak, Provinsi Riau. Waktu Penelitian dilaksanakan pada tanggal 02 Januari -31 Maret 2023. Penelitian dilakukan menggunakan metode Rancangan Acak Lengkap dengan 2 faktor, yaitu metode perbanyakan secara vegetatif (stek) dan generatif (benih) serta media tanam yang berbeda dengan perbandingan tanah 2: kompos 1: pasir 1; tanah 1: kompos 2: pasir 1 dan tanah 1: kompos 2: pasir 1. Dengan masing masing perlakuan dilakukan dengan pengulangan sebanyak 6 kali. Parameter utama dalam penelitian ini adalah jumlah tanaman yang hidup, panjang sulur, jumlah daun, berat segar tajuk, panjang akar, berat segar akar, volume akar, berat kering tajuk, berat kering akar. Data yang di peroleh dianalisis menggunakan uji t pada jenjang nyata 5%. Hasil analisis menunjukan cara perbanyakan tanaman Antigonon leptopus secara vegetatif (stek) tidak berbeda nyata dengan generatif (biji), perbandingan media tanam tidak berpengaruh nyata terhadap pertumbuhan tanaman Antigonon leptopus. Dan tidak ada interaksi nyata antara cara perbanyakan Antigonon leptopus secara vegetatif (stek) dan generatif (biji) dan perbandingan media tanam.
LOADING LIST...
josualumbangaol21@gmail.com
082283227308
NONE
Text
Indonesia
INSTIPER
2023
Yogyakarta.
LOADING LIST...