Dr. Ir. HERMANTORO, MS. IPM; " />
Detail Cantuman Kembali

XML

ANALISA VARIASI JADWAL DRAINASE SAND TRAP TANK TERHADAP PENGENDALIAN KEHILANGAN MINYAK DAN KADAR KOTORAN


Sand Trap Tank merupakan tempat penampungan sementara DCO (Dilution
Crude Oil), berfungsi mengurangi kandungan pasir serta benda lain (non oil solid)
dalam crude oil. Komposisi dilution crude oil meliputi minyak, air, emulsi dan
padatan bukan minyak (non oil solid).
Penelitian ini bertujuan untuk menentukan lama dan interval drain Sand Trap
Tank dilihat dari parameter kadar pasir, fiber dan cangkang halus, oil losses.
Darihasil pengamatan dipilih kombinasi perlakuan terbaik, selanjutnya data
diamati dengan metode analisis Two-Way ANOVA untuk mengetahui pengaruh
perbedaan variasi lama waktu drain (10 detik, 15 detik dan 20 detik) dengan
variasi interval drain (2 jam, 3 jam dan 4 jam) terhadap pengendalian kehilangan
minyak dan kadar kotoran di Sand Trap Tank.
Perlakuan terbaik Sand Trap Tank yaitu pada variasi percobaan lama waktu
drain 10 detik dengan interval drain 2 jam, nilai efektivitas pengurangan pasir
13,28%, efektivitas pengurangan fiber dan cangkang halus 6,17% serta dengan
nilai oil losses terkecil 5,70%.
Lama waktu drain tidak berpengaruh signifikan terhadap kadar pasir, kadar
fiber dan cangkang halus, tetapi berpengaruh terhadap kehilangan minyak,
intensitas drain berpengaruh signifikan terhadap kadar pasir dan kehilangan
minyak, tetapi tidak untuk kadar fiber dan cangkang halus.
LOADING LIST...
dandigusnawan188@gmail.com
085643736590
NONE
Text
Indonesia
INSTIPER
2022
yogyakarta
LOADING LIST...