Ismiasih; " />
Detail Cantuman Kembali

XML

KETAHANAN PANGAN TINGKAT RUMAH TANGGA DAN KEBERLANJUTAN USAHA DI DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA


Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tingkat ketahanan pangan, mengidentifikasi faktor-faktor penentunya, menganalisis keberlanjutan usaha terhadap ketahanan pangan pada rumah tangga di DIY. Data yang digunakan adalah data sekunder dari hasil Susenas (Survey Sosial Ekonomi Nasional) dari Biro Pusat Statistik (BPS) tahun 2011. Sampel yang digunakan sebanyak 925 rumah tangga.Tingkat ketahanan pangan rumah tangga diukur dengan modifikasi metode Johnsson dan Toole. Faktor-faktor yang mempengaruhi tingkat ketahanan pangan rumah tangga di DIY dianalisis dengan model regresi Ordinary Least Square (OLS). Hasil penelitian menunjukkan bahwa a) tingkat ketahanan pangan rumah tangga perkotaan lebih tahan pangan dibanding rumahtangga pedesaan, (b) rumah tangga non miskin lebih tahan pangan dibanding rumah tangga miskin, (c) rumah tangga non raskin lebih tahan pangan dibanding rumah tangga raskin, (d) kepala keluarga dengan pekerjaan lainnya lebih tahan pangan dibanding kepala keluarga yang mempunyai pekerjaan sebagai petani padi dan palawija dan petani lainnya.e). Rumah Tangga Miskin Non Raskin lebih tahan pangan dibanding dengan Rumah Tangga Miskin Raskin. Rumah Tangga Non Miskin Non Raskin lebih tahan pangan dibanding dengan Rumah Tangga Non Miskin Raskin. Faktor-faktor yang berpengaruh signifikan terhadap ketahanan pangan adalah harga pangan, pendapatan rumah tangga, umur istri, pendidikan istri, jumlah anggota rumah tangga, kelompok rumah tangga (miskin/non miskin) dan diversifikasi konsumsi pangan. Harga padi-padian, harga umbi-umbian dan jumlah anggota rumah tangga berpengaruh signifikan dan negatif. Harga sayuran, harga minyak dan lemak, pendapatan rumah tangga, umur istri, pendidikan istri, kelompok rumah tangga (miskin/non miskin) dan diversifikasi konsumsi pangan berpengaruh signifikan dan positif. Program diversifikasi konsumsi pangan dan program raskin efektif meningkatkan kondisi rumah tangga untuk semakin tahan pangan.
Kata kunci : Ketahanan Pangan, modifikasi Johsson dan Toole, diversifikasi konsumsi pangan, raskin

LOADING LIST...
Ismiasih - Personal Name
Slamet Hartono - Personal Name
Dwidjono H. Darwanto - Personal Name
Jangkung H. Mulyo - Personal Name
NONE
Text
Indonesia
Artikel Dosen
Artikel Dosen
LOADING LIST...