Ir. Harsunu Purwoto, M.Eng (P); " />
Detail Cantuman Kembali

XML

PERANCANGAN ALAT PENENDALI OTOMATIS INJEKSI BIOCIDE PADA PENGOLAHAN AIR SISTEM REVERSE OSMOSIS


INTISARI
Pengolahan air pada pabrik kelapa sawit sangat menjadi perhatian. Hal ini dikarenakan untuk pengolahan dipabrik kelapa sawit hampir seluruhnya memanfaatkan air yang diubah menjadi steam di stasiun boiler, air yang diolah stasiun boiler sendiri harus sesuai standar. Oleh karena itu sebelum diolah di unit boiler, air terlebih dahulu memalui proses di stasiun pengolahan air. Pada pabrik kelapa sawit Sawita Mill pengolahan air untuk air umpan boiler menggunakan sistem Reverse Osmosis (RO) yang pada dasarnya proses pengolahan air yang menggunakan tekanan tinggi untuk menyaring air melalui membran semipermiabel masalah yang terjadi pada sistem Reverse Osmosis (RO) unit Sawita Mill yaitu organic scale yang berupa lumut yang menyebabkan blocking pada membran sehingga terjadi tekanan berlebihan pada sistem Reverse Osmosis (RO), untuk mengatasi blocking dari bahan organik dilakukan injeksi bahan kimia biocide, namum dengan sistem manual penggunaan bahan kimia biocide menjadi boros. Untuk itu dalam penelitian ini dilakukan perancangan system otomatis injeksi biocideyaitu injeksi biocide yang berdasarkan nilai tekanan pada sistem Reverse Osmosis (RO). Setting untuk sistem auto di set pada tekanan 8 barg, setelah dilakukan perancangan sistem ini tekanan kerja sistem Reverse Osmosis (RO) terkontrol dengan rata-rata 7,88 dengan penggunaan bahan kimia biocide 2,5 kg/bulan sehingga dari penghematan penggunaan biocide dapat diperoleh penghematan biaya operasional sebesar Rp. 308.750,-/ bulan dan biaya investasi alat akan kembali dalam 3 bulan operasional.

LOADING LIST...
galihpur17@gmail.com
Ir. Harsunu Purwoto, M.Eng (P) - Personal Name
Galih Purwoko - Personal Name
Drs. Suparman, MM - Personal Name
NONE
Text
Indonesia
INSTIPER
2018
Yogyajarta
LOADING LIST...