Erick Firmansyah, SP. M. Sc.; " />
Detail Cantuman Kembali

XML

PENGARUH APLIKASI JANJANG KLOSONG KELAPA SAWIT TERHADAP PRODUKSI TANAMAN KELAPA SAWIT PADA LAHAN PASIRAN


Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh perbedaan aplikasi janjang kosong kelapa sawit terhadap produktivitas tanaman kelapa sawit pada lahan pasiran dengan aplikasi secara mekanis dan manual di kebun Semandau Estate, PT. Binasawit Abadi Pratama, Desa Rungau Raya, Kecamatan Danau Seluluk, Kabupaten Seruyan, Kalimantan Tengah. Penelitian ini dilaksanakan dengan metode survey dengan pengambilan data primer dan sekunder. Data primer yang diambil terdiri dari data karakter agronomi berdasarkan tinggi tanaman (cm), diameter lingkar batang (cm), jumlah pelepah, jumlah tandan buah. Sedangkan pengambilan data sekunder diambil meliputi data produksi 5 tahun terakhir (2017-2021), data pemupukan 5 tahun terakhir(2017-2021), dan data curah hujan selama 5 tahun, serta data produksi yang terdiri dari parameter produksi buah segar (TBS), jumlah TBS, output/produksi ton/ha setiap kelompok dan berat janjang rata – rata. Untuk pengukuran data primer pada masing – masing kelompok diambil 100 sampel pohon pada 8 blok pengamatan yang terdiri dari 4 blok yang aplikasi janjang kosong secara mekanis dan 4 blok yang diaplikasi janjang kosong secara manual dengan jumlah sampel 25 pokok sampel/blok. Data hasil pengamatan dianalisis menggunakan uji t pada jenjang 5 %. Hasil penelitian menunjukkan bahwa blok aplikasi janjang kosong aplikasi secara mekanis berpengaruh lebih baik terhadap produktivitas dan pertumbuhan vegetative seperti pada tinggi tanaman, tetapi pada diameter batang aplikasi secara manual menunjukkan pengaruh yang lebih tinggi dibandingkan dengan aplikasi secara mekanis. Pertumbuhan vegetative tanaman yang diaplikasi janjang kosong secara mekanis dan manual menunjukkan tidak beda nyata. Cost atau biaya perhektar yang dibutuhkan dalam aplikasi janjang kosong secara mekanis memiliki harga yang lebih terjangkau serta memiliki prestasi kerja yang lebih baik bila dibandingkan dengan aplikasi janjang kosong secara manual.
LOADING LIST...
danigendut302@gmail.com
Erick Firmansyah, SP. M. Sc. - Personal Name
Ir Sri Gunawan, MP. - Personal Name
AHMAD ARDANI - Personal Name
085158665855
NONE
Text
INSTIPER
2022
yogyakarta
LOADING LIST...