Ir. Nuraeni Dwi Dharmawati, MP; " />
Detail Cantuman Kembali

XML

EVALUASI DAN PENILAIAN KINERJA HYDROCYCLONE TYPE DOUBLE STAGE PADA STASIUN NUT AND KERNEL


Ada dua cara sistem pemisahan cangkang dan kernel dipabrik kelapa sawit yaitu dengan sistem kering dan sistem basah. sistem kering yang dimaksud yaitu dengan penggunaan LTDS dengan menggunakan Fan (Pneumatic), sedangkan sistem basah yaitu dengan menggunakan Hydrocyclone atau Claybath dengan menggunakan media air yang memanfaatkan berat jenis peartikel. Sering terjadi permasalahan kehilangan kernel di Hydrocyclone karena banyak kernel yang terikut dengan cangkang dan kadar kotoran yang melebihi standart perusahaan.rnPenelitian ini bertujuan untuk identifikasi permasalahan di Hydrocyclone melalui pengamatan mekanisme proses, analisa dan menghitung losses kernel pada Hydrocyclone, analisa faktor-faktor yang mempengaruhi losses pada hydrocyclone dan melakukan upaya perbaikan untuk mengurangi losses pada Hydrocyclone dengan cara melakukan penyetingan Damper fan LTDS berdasarkan amper LTDS. Pengambilan sampel di lakukan pada keluaran LTDS I dan LTDS II, Feed Hydrocyclone, chute kernel dan chute shell dengan parameter yang diamati adalah melakukan penyetingan Damper fan LTDS I dan LTDS II, mengamati perubahan Losses dan kadar kotoran sebelum dan setelah pengamatan dan menghitung Losses dan kadar kotoran pada Hydrocyclone.rnDari hasil sebelum dilakukan pengamatan diketahui rata-rata losses Hydrocyclone yakni 2,53%, sedangkan rata-rata kadar kotoran Hydrocyclone yakni 6,18%. Setelah dilakukan penyetingan menyatakan rata-rata losses Hydrocyclone yaitu 1,83 terjadi penurunan 0,7%. Sedangkan kadar kotoran mengalami penurunan 0,02%. Dari hasil analisis settingan Damper fan LTDS I dan LTDS II yang paling optimum yaitu pada amper fan 29 A untuk LTDS I dan amper fan 30 A LTDS II didapatkan hasil Losses LTDS I 1,8% dan LTDS II 0,8% dengan kadar kotoran LTDS I 6,4% dan LTDS II 6,6%. Dari hasil analisa settingan damper fan damper mempengaruhi kinerja Hydrocyclone.rnrnKata kunci : Hydrocyclone, Damper fan LTDS (Light Tenera Dry Sparatorrn
LOADING LIST...
Ir. Nuraeni Dwi Dharmawati, MP - Personal Name
Ir. Hadiyanto - Personal Name
ROFI KARNANDO - Personal Name
523
523
TP 2016
Fakultas Teknologi Pertanian Instiper
2016
yogyakarta
LOADING LIST...