Nurizal Farurozi Saragih; " />
Detail Cantuman Kembali

XML

Identifikasi Jamur Endofit Pada Tanaman Kelapa Sawit Yang Terserang Busuk Pangkal Batang


INTISARI
Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui persentase serangan penyakit busuk pangkal batang kelapa sawit yang disebabkan oleh patogen Ganoderma boninense, mengetahui jumlah jamur, dan mengetahui jenis jamur endofit yang terdapat pada akar tanaman kelapa sawit yang terindikasi sakit busuk pangkal batang bergejala ringan, sedang, dan berat. Penelitian ini dilakukan di tiga lokasi kebun yang berbeda milik warga Desa Naga Harjo I, Kec. Bandar Huluan, Desa Naga Soppah, Kec. Bandar Huluan dan Desa Bahung Kahean, Kec. Dolok Batu Nanggar Kab. Simalungun, Provinsi Sumatera Utara. Identifikasi jamur dilakukan di Laboratorium Pusat Institut Pertanian STIPER Yogyakarta pada bulan September - November 2021. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif dengan melakukan survei untuk menggali informasi dengan cara wawancara kepada pemilik kebun, koleksi, dan identifikasi jamur endofit. Data persentase serangan penyakit busuk pangkal batang kelapa sawit dianalisis secara kuantitatif. Karakteristik morfologi secara makroskopis dan mikroskopis jamur endofit dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa persentase serangan penyakit busuk batang kelapa sawit yang paling tinggi adalah di Desa Naga Soppah yaitu sakit ringan 6,7%, sakit sedang 12% dan sakit berat 9%. Ada 5 jenis jamur endofit yang ditemukan dalam penelitian ini diantaranya Alternaria sp., Aspergillus niger, Fusarium sp., Penicillium sp., dan Trichoderma sp.

Kata Kunci : Kelapa sawit, busuk pangkal batang, Ganoderma boninense, jamur endofit

LOADING LIST...
farurozisaragih123@yahoo.com
082210791335
NONE
Text
INSTIPER
2022
yogyakarta
LOADING LIST...